
BNN Kota Balikpapan pada Tahun 2024 menjalankan salah satu program Prioritas Nasional yaitu adalah Program Ketahanan Keluarga Anti Narkoba. Program ini menempatkan keluarga sebagai sasaran utama. Salah satu, komponen kegiatan dalam program ini adalah pelaksanaan Intervensi Ketahanan Keluarga Anti Narkoba yang dilaksanakan kepada 10 kelompok keluarga yang terdiri dari masing-masing 1 orang tua dan 1 anak dengan frekuensi pertemuan sebanyak 4 kali kegiatan.
Menariknya, program ini dilaksanakan bukan hanya sebagai edukasi semata, namun sebagai pemberian keterampilan kepada keluarga-keluarga untuk meningkatkan kualitas pola pengasuhan pada anak, Mendorong anak untuk meningkatkan kualitas keterampilan hidup anak terkait bahaya penyalahgunaan narkoba, dan Mendorong penerapan pola hidup sehat dalam keluarga.
Pada Tahun 2024 ini, BNN Kota Balikpapan melaksanakan kegiatan Intervensi Ketahanan Keluarga Anti Narkoba di Lokus Wilayah Binaan Kelurahan Bersinar yaitu Kelurahan Margasari, Kelurahan Margomulyo, dan Kelurahan Baru Ulu. Kegiatan dilaksanakan pada periode Bulan Juni 2024 s/d awal Juni 2024 melalui dukungan penganggaran DIPA BNN Kota Balikpapan Tahun 2024.

Program Ketahanan Keluarga Anti Narkoba, Bentuk Keluarga Tangguh